Akhir pekan rasanya bosan jika terus menerus menghabiskan waktu dengan berpaku pada dinding dan langit-langit kamar. Cobalah mencari sesuatu yang kiranya menghibur diri, apalagi kalau bisa keluar kota untuk berlibur. Pekan ini mencoba berkunjung ke kota Kediri, lengkap rasanya dengan mencicipi makanan khas dan tempat wisata yang menarik.
Kediri merupakan salah satu kota yang terletak di Jawa Timur –Indonesia, dengan makanan khas yang dapat dinikmati adalah Tahu Takwa dan Gethuk Pisang. Setelah membeli makanan khas tidak salah jika kita mampir ke tempat wisata. Memang akhir pekan yang ditunggu, berwisata di Taman Paggora di Jalan Jend. Ahmad Yani No. 10 Kota Kediri.
Berwisata di Taman Paggora memang menyenangkan karena wahana yang disediakan cukup menakjubkan. Sambutan hangatpun pasti akan didapat dari para petugas yang ramah dan anggun. Taman Paggora buka setiap hari Rabu, Minggu, dan hari bebas mulai pukul 05.00-17.00 wib sedangkan hari biasa buka pukul 06.00-17.00 wib.
Harga tiket yang ditarifkan relatif murah, dengan harga tiket dewasa Rp.15.000, anak-anak Rp. 12.000 dan khusus untuk TNI-Polri/ Purna TNI-Polri Rp. 7.000. sudah bisa menikmati berbagai wahana yang disediakan di dalam Taman Paggora-Kediri tersebut. Setelah mendapat tiket masuk saatnya menikmati dan bersuka ria dengan kerabat dan keluarga.
Pastinya ketika sudah masuk dalam Taman Paggora kita bisa menikmati berbagai wahana dan taman bermain, seperti kolam renang, bale dhaha, joglo wana catur, panggung, kawasan satwa, kios souvenir, wahana permainan air, mobil/motor electric, joglo Kediri, kereta upin dan aneka kuliner yang tersedia di dalam nya.
Tatanan dan sajian Taman Paggora yang begitu luas dengan beragam yang dapat dinikmati tersedia juga koperasi dan penyewaan alat untuk aksesoris bermain. Jadi tidak perlu khawatir untuk mengisi akhir pekian dengan kerabat atau keluarga di kota Kediri. Kenyamanan tentu kita dapatkan dan tentunya puas dengan akhir pecan yang menyenangkan.
0 komentar:
Post a Comment