Thursday, November 3, 2016

Kampung Warna Warni Kota Malang, Ternyata Populer Lho!


Kedua kalinya saya menyempatkan waktu untuk berkunjung ke kampung warna-warni. Kampung warna warni yang terletak di Jodipan merupakan ikon wisata baru kota Malang. Waktu saya pertama kali kesana masih sangat sederhana, namun berbeda kunjungan yang kedua kalinya. Semua rumah warga sudah di cat dan di motif dengan gambar-gambar bertajukkan ikon Malang.

Ikon Kota Wisata Jodipan (KWJ) ini terletak di area Gang 1 Jodipan Blimbing -Kota Malang Jatim Indonesia. Sebanyak 91 rumah yang dicat dengan beragam warna di Rw 2 yang terdiri dari tiga Rt yakni 06, 07 dan 09. Lokasi KWJ yang terletak di Jodipan  tidak terlalu jauh dengan stasiun Kereta Api (KA) kota Malang.

Di KWJ kita dapat melakukan photo selfie dengan berbagai angle yang bervariasi. Dapat pula menyantap makanan dan minuman yang dijual oleh para penduduk setempat. Rasanya membuat suasana gembira dan ingin berlama lama di kawasan kampung warna warni ini.

Kampung warna warni yang dikonsep oleh Nabila Virdausiyah dan 7 teman-teman dari mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah, saat ini sangat dikenal banyak orang. Awal mula Nabila dan 7 teman-teman mendapat tugas praktikum dan menyelesaikan tugas mata kuliah Publik Relatioans tersebut  dengan membuat kegiatan bakti sosial. 

Pada bulan maret Nabila beserta 7 teman-teman mulai menawarkan kepada warga setempat, dan warga setuju karena lokasi pemukiman akan diperbaiki. Pada bulan berikutnya mengadakan sosialisasi bersama warga Jodipan, dan pada Mei mulai eksekusi. Tahap awal membuat proposal untuk mencari sponsor dan pada akhirnya PT. Indana Decofresh menjadi salah satu sponsor utama proyek tersebut.

Pada 6 Juni puasa pertama dimulai pengecatan, dan persiapan untuk menjadikan kota wisata tidak  ada. Sekarang bisa seperti ini  karena muncul dengan sendirinya orang orang pada datang, terang Soni Parin selaku ketua RW Jodipan. Untuk menikmati tempat selfie yang bagus tersebut cukup merogoh kocek untuk tiket 2000 dan parkir 2000 rupia saja, murah bukan.
Indonesia Sumbersekar, Dau, Malang, Jawa Timur, Indonesia

0 komentar:

Post a Comment

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com